Kepala Lapas Karanganyar Hadirkan Strategi Komunikasi Efektif Dalam Penguatan Kehumasan

    Kepala Lapas Karanganyar Hadirkan Strategi Komunikasi Efektif Dalam Penguatan Kehumasan

    CILACAP, INFO_PAS - Rapat Penguatan Kehumasan di Aula Candra Nawasena dihadiri oleh Kepala Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar, pejabat struktural, dan seluruh anggota humas. Pertemuan ini berlangsung produktif dengan fokus pada pembahasan strategis untuk mengevaluasi dan memperkuat kinerja kehumasan, terutama dalam pengelolaan berita dan publikasi yang merupakan aspek penting pencitraan positif Lapas Karanganyar, Kamis (24/10/24).

    Bapak Rizal, Ketua Humas, memulai rapat dengan menyampaikan evaluasi kinerja humas tahun 2024. Beliau menekankan sejumlah hal yang perlu diperbaiki, seperti penerapan metode 5W+1H dalam penyusunan berita harian, penjadwalan lebih ketat untuk publikasi, dan peningkatan kualitas dokumentasi kegiatan.

    “Kita sudah menjalankan pengelolaan media sosial dengan baik, namun masih perlu ditingkatkan, terutama dalam kualitas dan ketepatan waktu publikasi, ” tegas Bapak Rizal.

    Kepala Lapas Karanganyar kemudian menambahkan pentingnya dukungan sarana dan prasarana untuk kegiatan kehumasan serta melakukan evaluasi petugas yang bertanggung jawab atas unggahan berita. "Sarpras perlu segera dikoordinasikan dengan bendahara, dan kontribusi dari setiap seksi harus tetap berjalan baik, terutama dalam program unggulan seperti Kradakan, " kata Riko.

    Bapak Joko, Penanggungjawab Kehumasan, menggarisbawahi pentingnya peran humas dalam membentuk pencitraan lembaga. "Humas adalah garda depan pencitraan, setiap tugas harus cepat dan tepat waktu, " jelasnya. Beliau juga menekankan perlunya unggahan konten pada waktu prime time serta patroli digital untuk menangkal pemberitaan negatif yang dapat memengaruhi evaluasi WBK.

    Beberapa anggota humas dalam sesi tanya jawab menyampaikan kendala yang dihadapi, seperti kurangnya dokumentasi yang mendukung narasi berita dan kebutuhan tambahan editor video mengingat banyaknya konten yang dihasilkan.

    Rapat ditutup oleh Bapak Esta yang menegaskan pentingnya patroli digital serta penyesuaian dengan kebiasaan baru dalam pelaporan. "Patroli harus dilaporkan dengan cepat dan diselaraskan dengan sistem yang ada, " ujarnya. Ketua Humas menutup rapat dengan mengajak seluruh anggota humas untuk lebih proaktif dan meningkatkan komunikasi dua arah dalam tugas-tugas kehumasan. "Komitmen dan evaluasi diri sangat penting untuk optimalisasi kinerja kehumasan, " tutup Bapak Rizal.

    #karanganyarampuh #lapaskaranganyar #kemenkumhamri #kemenkumhamjateng #kumhamsemakinpasti #pemasyarakatan
    Rizal Afif Kurniawan.

    Rizal Afif Kurniawan.

    Artikel Sebelumnya

    Bangun Personal Branding ASN, Lapas Besi...

    Artikel Berikutnya

    Antisipasi Penyebaran Penyakit Menular....

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pastikan Akuntabilitas Laporan Keuangan dan BMN, Lapas Karanganyar ikuti Rekonsiliasi
    Mapenaling, Kalapas Besi: Ikuti Semua Program Korektif dan Rehabilitatif dengan Baik dan Kondusif 
    Program Mapenaling bidang KPLP kepada Warga binaan baru pindahan Lapas Besi Nusakambangan
    Hendri Kampai: Di Indonesia, Rakyat Lebih Percaya Cuwitan Netizen daripada Omongan Pejabat?
    Satu WBP Warga Negara Tiongkok Dibebaskan dari Lapas Permisan

    Ikuti Kami